Melakukan live streaming di media sosial kini sudah tidak asing lagi untuk berbagai keperluan. Banyak orang yang memanfaatkan fitur live streaming untuk mendapatkan keuntungan seperti popularitas, mendapatkan networking, berbisnis hingga yang paling menyedihkan ngemis lewat online, yang pernah terjadi di platform TikTok baru-baru ini. Fenomena live TikTok pun ramai diperbincangkan.
Iya, inilah salah satu bentuk fenomena live streaming yang di salah gunakan. Secara tidak sadar fenomena semacam ini semakin marak diikuti oleh netizen di platform tersebut. Namun, tidak sedikit juga netizen yang malah memanfaatkan kesempatan tersebut dengan sebaik mungkin untuk berbagi dan menginspirasi banyak orang.
Akan tetapi sangat disayangkan, masih saja ada netizen yang menyalahgunakan fenomena ini. Sehingga melahirkan berbagai fenomena live streaming tidak berfaedah lainnya. Berikut informasi dari Laskarseo.
“Ngemis” Online Contoh Fenomena Live TikTok yang Viral
Contoh penyalahgunaan fitur live streaming yang ada di TikTok saat ini, mungkin juga pernah Anda temui secara tidak sengaja karena konten tersebut viral atau karena memang Anda penasaran dengan konten itu.

Sehingga membuat Anda memutuskan untuk menyaksikannya juga. Berikut ini contoh penyalahgunaan live streaming yang biasa Anda temui, sebagai berikut.
Istilah “Ngemis” Online
Fenomena live di platform TikTok yang viral saat ini adalah ngemis online. “Istilah ngemis online ini sebenarnya merupakan suatu cara orang untuk meminta donasi dengan memanfaatkan fitur gift live streaming yang ada di TikTok.
Dimana nantinya orang-orang yang membuat live streaming tersebut bisa meminta bantuan penontonnya untuk mengklik fitur gift dan orang yang melakukan siaran biasanya memperlihatkan kebolehan dirinya atau menerima tantangan dari orang yang menonton siaran langsungnya.
Tantangan-tantangannya pun bermacam-macam seperti ada yang menggendong bayi, live streaming sambil tiduran, dan lainnya. Bahkan tidak jarang mereka melakukan tantangan berbahaya yang bisa membahayakan dirinya sendiri.
Misalnya, ada yang meminta-minta dengan cara mandi lumpur, mandi ber jam-jam di sungai, menampar-nampar wajah, memukul kepala dengan panci dan lain sebagainya.
Orang-orang yang melakukan fenomena live streaming ini biasanya akan melayangkan omongan seliwiran seperti, “Bagi gift kak, bagi gift kak atau share gift kak, share like dan semacamnya” dengan rasa memelas untuk membuat penontonnya tergerak memberikan fitur gift kepadanya.
Mengapa Fitur Gift di Live Streaming TikTok Begitu Diinginkan?
Orang-orang yang melakukan live streaming di TikTok dengan cara meminta-minta gift kepada penontonnya. Memiliki tujuan tersendiri, biasanya mereka ingin meraup keuntungan besar dari hasil gift yang dikumpulkannya.
Fitur gift yang ada di TikTok tersebut dapat ditukarkan dengan uang tunai, jika penghasilan giftnya mencapai target gift yang diberikan penonton berdasarkan algoritma TikTok itu sendiri. Oleh karena iming-iming itu, orang-orang banyak yang menyalahgunakan fitur live streaming tersebut.
Fenomena TikTok semakin menjamur karena penggunaannya sendiri oleh masyarakat terutama di Indonesia. Dilansir dari laman Kumparan yang diambil dari situs Data Indonesia, disampaikan bahwa jumlah pengguna TikTok aktif di Indonesia mencapai sebanyak 99,1 juta orang dan rata-rata orang Indonesia menghabiskan waktu untuk bermain TikTok yakni 23, 1 jam per bulan.
Dengan demikian, pengguna TikTok aktif tersebut menghabiskan waktu sekitar 1 jam setiap harinya untuk berselancar di platform tersebut. Maka data tersebut menunjukan bahwa penggunaan TikTok di Indonesia sangat besar serta penggunanya pun dari berbagai kalangan seperti orang dewasa, remaja hingga anak kecil.
Oleh karenanya tidak heran jika fenomena live TikTok banyak di salahgunakan di zaman sekarang. Lalu adakah solusi yang bisa mencegah fenomena tersebut terjadinya lagi.
Solusi Mengurangi Fenomena Live Streaming di TikTok yang Disalahgunakan
Saat ini dari pihak TikToknya sendiri menanggapi terkait fenomena live TikTok agar tidak di salah gunakan, melalui pelaporan pengguna-pengguna TikTok yang aktif jika menemukan penyelewengan seperti ngemis online atau lainnya saat melakukan siaran langsung.
Ada pun untuk pernyataannya sebagai berikut yang dilansir langsung dari website resmi TikTok:
- Ketuk Profil di kanan bawah pada akun yang melakukan live TikTok.
- Ketuk ikon 3-garis di kanan atas.
- Ketuk pengaturan dan privasi.
- Ketuk Laporkan Masalah . Live/Pembayaran/Hadiah.
- Pilih topik yang paling tepat menjelaskan tentang masalah pada live TikToknya.
Bahkan TikTok juga sekarang telah memberikan batasan-batasan ketat khususnya untuk remaja yang ingin melakukan live streaming, guna mencegah penyalahgunaan fitur livenya.
Namun, solusi terbaik untuk mencegah penyalahgunaan fenomena live TikTok adalah dengan memberikan batasan kepada diri sendiri agar selalu bijak dalam menggunakan semua platform media sosial termasuk TikTok.